CERITAKU: Pramuka Penegak (Bagian 29)
Selama
bersekolah di SMA kami mengikuti kegiatan kemping satu kali. Kali ini kemping
dilaksanakan bersama kelas 1, kelas 2, dan kelas 3. Kemping bersama ini
diselenggarakan di sebuah kawasan bukit Patuk di kecamatan Patuk. Kawasan bukit Patuk berada di sebelah barat
kota Wonosari, berjarak sekitar 12 kilio meter. Kami berangkat ke lokasi kemping
menggunakan kendaraan truk, melewati kawasan hutan Bunder, sebuah kawasan hutan
buatan yang menjadi ikon hutan di Gunung Kidul.
Sebagai
pramuka penegak, kegiatan kemping kami diisi dengan kegiatan bakti social bagi
masyarakat di sekitar lokasi kemping. Secara berkelompok berdasarkan regu, kami
disebar ke lingkungan penduduk untuk melakukan bakti sosial, di antaranya membantu
kerja bakti warga . Kelompok saya mendapat tugas membersihkan sebuah masjid di
dusun Patuk. Kami bahu-membahu membersihkan lingkungan sekitar masjid, mencabut
rumput, dan membersihkan sampah yang berserakan.
Pada
malam penutupan kemping, diadakan acara api unggun, dan malam kreasi seni. Masing-masing
regu diminta untuk menyiapkan sebuah kreasi untuk ditampilkan pada saat api
unggun. Regu kami diwakili oleh salah satu anggota yang pandai bermain gitar
sebagai pemain musik, dan kami menjadi penyanyi bersama. Kami menyanyikan
sebuah lagu dari Koes Plus,- Kolam Susu.
Komentar
Posting Komentar