GABAH
GE (GABAH) Walaupun dikenal sebagai negara agraris dan memiliki jenis makanan pokok beranekaragam, masyarakat Indonesia dikenal sebagai konsumen beras. Jumlah kebutuhan beras setiap tahunnya merupakan jumlah kebutuhan tertinggi di dunia. Ya, masyarakat Indonesia sangat bergantung pada pasokan beras. Sebagai negara agraris yang tanahnya begitu subur, seharusnya para petani mampu menyediakan pasokan beras sesuai dengan tingkat kebutuhan. Tetapi rupanya, sejauh ini pasokan beras nasional dicukupi dengan cara mengimpor dari negara lain, antara lain Vietnam dan Thailand! Apa masalahnya? Penyebabnya bisa beranekaragam. Pertama , jumlah lahan subur milik petani terus terkurangi oleh derasnya pengalihfungsian lahan sawah menjadi daerah hunian, atau daerah industri. Dengan demikian, jumlah panenan padi dari tahun ke tahun terus mengalami penurunan. Kedua , adanya perubahan musim. Sebagaimana diketahui sekarang ini pola musim berubah yang menyebabkan kesulitan bagi petani untuk menanam...